Powered By Blogger

Rabu, 18 Juli 2012

Cara Menjaga Stamina Saat Puasa

  •  Cukup Istirahat
Agar stamina tetap terjaga, sebaiknya jangan sampai kurang tidur saat kamu menjalankan puasa. Kurangnya waktu tidur bisa menyebabkan metabolisme tubuh terganggu. Setelah sahur, kamu bisa memanfaatkannya untuk melanjutkan istirahat sebagai cara menjaga stamina. Namun sebelum kamu beranjak tidur, lakukan sedikit stretching kecil-kecilan ataupun olahraga ringan yang tidak menguras banyak tenaga. Olahraga tidak akan membuat badanmu lemas, dan justru akan membuat lebih semangat dan segar.
  • Konsumsi Makanan Bergizi
Manfaatkan waktu buka dan sahur untuk memilih menu yang bergizi. Perbanyak konsumsi protein agar tubuh tetap berstamina. Menu makanan yang mengandung kedelai seperti tempe juga bermanfaat untuk mencegah tubuh cepat lelah. Selain itu, kedelai juga mempunyai kandungan GI (Glikemik Indeks) rendah yang bisa membantumu memberikan rasa kenyang lebih lama sebagai cara menjaga stamina lainnya.
  • Segeralah Berbuka Ketika Maghrib Tiba
Saat Adzan Maghrib berkumandang sebaiknya jangan menunda waktu buka puasa. Hentikan aktivitas dan berbukalah. Kondisi perut kosong yang terlalu lama justru akan membuat metabolisme tubuhmu terganggu. Hati-hati ya memilih menu untuk berbuka. Kamu bisa memilih makanan yang kaya akan serat dan hindari makanan terlalu manis. Sebaiknya konsumsi minuman manis dengan gula alami, seperti jus buah tanpa tambahan gula agar energi yang seharian telah terkuras bisa kembali. Setelah itu, makan lah secara bertahap.